KEPALA BMKG DAN BUPATI NATUNA MERESMIKAN STASIUN METEOROLOGI MARITIM NATUNA
KEPALA BMKG DAN BUPATI NATUNA MERESMIKAN STASIUN METEOROLOGI MARITIM NATUNA
Natuna, 31 Juli 2024.
Peresmian Gedung Kantor Stasiun Meteorologi Maritim Natuna berlangsung dengan meriah, di antaranya terdapat penampilan Pencak Silat dan Kesenian Alu yang khas dari Kepulauan Riau. Acara dilaksanakan di Aula Stasiun Meteorologi Maritim Natuna. Acara ini dihadiri oleh sejumlah pejabat penting, termasuk Kepala BMKG, Ibu Prof. Ir. Dwikorita Karnawati, M.Sc, P.hD, Bupati Kabupaten Natuna, Bapak Wan Siswandi, S.Sos, M.Si, dan Wakil Bupati Natuna, Bapak Rodhial Huda. Hadir juga Deputi Bidang Meteorologi BMKG, Bapak Guswanto, M.Si, dan Forkopimda Kabupaten Natuna.
Dalam sambutannya, Kepala BBMKG Wilayah I, Dr. Hendro Nugroho, ST, M.Si, menyampaikan latar belakang dan detail pembangunan gedung. Penyediaan gedung perkantoran ini merupakan upaya penting untuk meningkatkan fasilitas infrastruktur dalam rangka meningkatkan pelayanan informasi Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (MKG). Gedung Kantor Stasiun Meteorologi Maritim Natuna berlokasi di Jalan Agus Salim, Puak Bunguran Timur-Ranai. Gedung ini dibangun di atas lahan seluas 2.000 m2, dengan luas bangunan utama sebesar 750 m2 yang terdiri dari tiga lantai, termasuk basement. Selain gedung utama, terdapat aula seluas 264 m2 dan beberapa rumah dinas untuk mendukung operasional.
Pembangunan gedung ini dibiayai oleh APBN tahun 2023 dan 2024, dengan total anggaran sebesar Rp.12.720.538.913,00. Progres pembangunan gedung ini telah mencapai 100% dan siap untuk digunakan. Tujuan utama dari pembangunan gedung ini adalah menyediakan fasilitas yang memadai bagi para pekerja pemerintahan serta membangun aset negara. Secara khusus, gedung ini dirancang sebagai sarana penyelenggaraan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika, khususnya informasi Meteorologi Maritim. Diharapkan gedung ini dapat menghasilkan data dan informasi yang strategis, meningkatkan nilai tambah dari berbagai kegiatan di sektor terkait, serta meningkatkan keselamatan jiwa dan harta di wilayah Ranai – Natuna.
Beliau juga menyampaikan terima kasih yang sebesar-besarnya buat seluruh pihak yang telah membantu proses Pembangunan Gedung Kantor hingga tiba saatnya untuk diresmikan dapat dapat digunakan untuk meningkatkan pelayanan informasi MKG untuk kepentingan masyarakat luas dan mendukung berbagai kegiatan di sektor terkait di wilayah Natuna.
Gedung Kantor Stasiun Meteorologi Maritim Natuna diresmikan oleh Ibu Kepala BMKG dan Bupati Kabupaten Natuna.
Setelah prosesi peresmian Gedung kantor, penandatanganan prasasti, dilanjutkan dengan penanaman pohon Bersama Forkopimda Natuna dan diakhiri dengan ramah tamah serta Makan Siang Bersama.